Seringkali terlihat di sosial media, influencer dengan kulit bak porselen keramik, bersih dan mulus, tentu idaman setiap wanita bahkan pria! Yakin deh, setiap kali kalian browsing media sosial, apalagi para fans skincare, pasti FYP nya bermunculan iklan skincare dan makeup kan? Entah di Instagram, TikTok atau Facebook. Sudah sangat normal banget fenomena seperti ini.
Dari sini kalian bisa lihat kalau perawatan kulit sudah tidak terhitung banyaknya. Brand lokal dan brand luar, seperti tidak ada matinya! Nah dari beragamnya skincare yang beredar di pasaran, bagaimana cara kalian memilih skincare favorit kalian? Pasti hal pertama yang akan kalian lakukan adalah periksa kandungan komposisi dong untuk memastikan tidak ada bahan yang bisa berakibat buruk bila digunakan dengan jangka panjang. Selain itu mungkin juga memperhatikan bungkusan skincare yang lucu dan unik ya!
Ini dia saatnya kita membahas pentingnya skincare yang aman untuk kulit kita! Kenapa kok penting banget? Jelas dong, meskipun tujuan awal pemakai skincare untuk menjadi lebih glowing dan cantik, pasti juga ingin tetap sehat dong! Yuk kita simak lebih lanjut tentang topik menarik ini.
Mengapa Safe Skincare Penting?
Kita akan membahas mulai dari segi teknisnya ya. Secara biologis, kulit kita ini mempunyai 3 lapisan yaitu: Epidermis, Dermis dan Hypodermis. Bagian kulit terluar kita adalah Epidermis dan inilah yang melindungi kita dari berbagai ancaman seperti infeksi atau polusi dari luar. Bisa disebut sebagai bagian pertahanan, maka dari itu sangat penting untuk kita jaga sebaik mungkin! Penggunaan produk skincare di kulit juga tidak boleh sembarangan, terutama nih yang mempunyai kulit sensitif.
Memang apa hubungannya sih? Bukannya seharusnya lapisan Epidermis sebagai benteng pertahanan mempunyai self-defense yang kuat? Tentu saja, di dalam lapisan tersebut terdapat berbagai fungsi pertahanan seperti melindungi dari partikel negatif dari luar hingga penghasil vitamin D. Yang perlu kalian ingat adalah setiap bahan asing atau skincare yang kita oleskan di kulit paling luar, semua akan masuk ke dalam tubuh dan ke pembuluh darah kita. Nah dari situ sel Langerhans akan membawa partikel ini mengedari tubuh melalui pembuluh darah,
Inilah sebabnya mengapa kita harus bijaksana dalam pemilihan skincare yang tepat ya! Bila tidak, bisa saja efek jangka pendek maupun panjang akan berujung negatif loh.
Komponen Skincare Yang Perlu Dihindari
Lantas gimana dong cara kita mengawasi skincare yang kita gunakan? Apalagi untuk mereka yang mempunyai kulit sensitif dan para bumil, busui yang wajib banget ekstra hati-hati memilih. Tenang saja! Selama kita pahami dan mengecek label skincare, pasti aman kok.
Ini dia beberapa daftar komponen kimia sintetis di dalam skincare yang sebaiknya kalian hindari, yuk simak dan ingat baik-baik ya!
- Phthalates
- Parabens
- Triclosan
- Sodium lauryl sulphate(SLS)
- Polyethylene glycols (PEGs)
- Imidazolidinyl urea
- Triethanolamine (TEA)
- Sunscreen chemicals
- Synthetic colorants
- Synthetic fragrances
- Polyacrylamides
- Hydroquinone
Kalian tau gak sih, penggunaan berlanjut skincare dengan komponen yang baru saja disebutkan bisa membawa dampak buruk bagi kita baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Untuk jangka pendeknya mungkin saja berupa gatal-gatal, iritasi, kemerahan, mual dan beruntusan. Efek ini meskipun terbilang ringan pasti sangat mengganggu deh. Bagaimana efek berat jangka panjangnya kalau begitu?
Dampak yang lebih berat bisa berupa timbulnya penyakit eksim kulit, gangguan kesuburan atau bahkan penyebab kanker loh! Kok bisa sih efeknya ekstrim sekali? Ini karena beberapa bahan kimia dalam kandungan skincare bisa mempengaruhi hormon tubuh manusia. Terlebih lagi seperti yang sudah kita simak tadi, partikel dari skincare yang masuk ke tubuh akan beredar melalui pembuluh darah.
Itulah alasan kuat mengapa kita harus sangat berhati-hati ya! Ingat, cantik bukan hanya dari luar tapi juga tetap sehat dari luar dan dalam.
Solusi Untuk Safe Skincare
Bagi kalian yang gak mau pusing nih atau takut tidak sengaja menggunakan skincare berbahan kimia yang tidak cocok, solusi kalian adalah skincare natural. Tidak bisa kita pungkiri, tentu bahan yang berasal dari alam akan lebih aman dan minim resiko. Memang banyak keajaiban dari bahan alami bagi para penderita kulit sensitif yang paling susah menemukan skincare lembut dan cocok di kulit. Tetapi meskipun skincare natural, kalian tetap harus memastikan hal-hal ini loh:
Pastikan produk skincare sudah melalui proses uji coba dan uji klinis. Bersamaan dengan itu, produk juga harus mempunyai perizinan yang jelas dan terjamin.
Kenapa kok hal seperti ini juga harus dicek? Bukankah skincare natural saja sudah menjamin keamanannya di kulit?
Kalian perlu ingat bahwa pembuatan skincare apapun itu, baik menggunakan bahan kimia atau alami pun sama saja, harus mempunyai HIGIENITAS tinggi dalam proses pembuatannya. Bila kebersihan rendah dalam proses pembuatan akan mengundang banyak bakteri untuk bersemayam dan akhirnya menghasilkan efek negatif baru deh! Selain itu juga harus tetap ada pengujian agar mengetahui dampak negatif yang mungkin terjadi. Ini sebabnya produk skincare yang kalian gunakan WAJIB mendapatkan perizinan oleh badan tertentu yang mengawasi.
Investasi Untuk Diri Sendiri dan Lingkungan
Tidak akan bosan kami mengingatkan kalian, cantik itu bukan hanya dari fisik. Hati yang baik, pikiran yang baik dan tubuh yang sehat bagaikan 3 serangkai yang selalu berhubungan. Apakah kalian akan merasa cantik bila nyatanya tubuh kalian tidak sehat? Tentu tidak dong!
Kabar baiknya, semakin banyak penggemar skincare menyadari pentingnya skincare yang aman untuk tubuh dan lingkungan. Dengan wawasan ini, mereka sering melakukan investasi. Investasi yang dilakukan bukan berupa emas atau reksadana ya, melainkan dengan memilih jalan hidup sehat dan produk perawatan berbahan alami serta aman. Hasil dari investasi ini tidak bisa kalian hitung harganya yaitu berupa kesehatan kita dan juga bumi yang indah ini.
Apakah kalian juga sudah ikut berinvestasi? Tidak pernah ada kata terlambat untuk melakukannya! Yuk kita sama-sama membuka hati untuk memilih opsi yang terbaik bagi kesehatan tubuh dan lingkungan!