Serenitree Squad pasti tidak asing deh dengan yang namanya shea butter! Banyak sekali produk skincare baik natural maupun lainnya menggunakan bahan ini karena manfaatnya yang luar biasa. Tidak hanya untuk wajah, shea butter pun umum kita temukan di perawatan kulit dan rambut. Kok bisa ya bahan alami satu ini sangat populer dalam dunia skincare?
Mengapa bahan natural ini bisa menjadi salah satu rahasia perawatan kulit?
Kenali Bahan Alami Skincare, Shea Butter
Dunia perawatan kulit sangat luas dan terus berkembang. Ada banyak produk, teknik, dan bahan yang dapat kita pilih. Namun terkadang, solusi terbaik dapat kita temukan dalam alam dan salah satu bahan yang semakin populer belakangan ini adalah shea butter.
Shea butter sendiri merupakan lemak alami dari kacang pohon shea, yang aslinya berasal dari Afrika. Berabad-abad lamanya, shea butter telah digunakan oleh wanita Afrika karena sifat pelembab dan penyembuhannya. Tepatnya pada tahun 1990-an, industri kecantikan mulai memperhatikan bahan yang luar biasa ini. Sejak saat itulah, bahan ini menjadi utama dalam banyak produk perawatan kulit.
Lalu, apa yang membuat shea butter begitu istimewa? Pertama-tama, bahan ini adalah bahan alami bebas dari bahan kimia sintetis dan pengawet. Ini berarti bahwa bahan ini bersifat “gentle” pada kulit tanpa takut akan iritasi atau reaksi alergi. Shea butter juga kaya akan vitamin A dan E, serta asam lemak. Nutrisi tersebut kemudian dapat membantu kita menyehatkan dan melindungi kulit secara aman.
Lebih tepatnya, berikut adalah manfaat dari setiap nutrisi pada shea butter:
- Asam oleat: Membantu menjaga kelembaban dan memperbaiki tekstur kulit.
- Asam stearat: Menjaga kelembaban dan memperkuat lapisan pelindung kulit.
- Vitamin A: Merangsang produksi kolagen pada kulit.
- Vitamin E: Merupakan antioksidan kuat dan mencegah serta memperbaiki kerusakan kulit akibat radikal bebas.
- Karotenoid: Melindungi kulit dari sinar UV dan mencegah penuaan dini.
- Allantoin: Mengurangi peradangan dan meredakan iritasi kulit.
Wah ternyata banyak sekali ya manfaatnya! Serenitree squad bisa menemukan bahan alami ini pada produk seperti lotion, pelembab, sabun, body butter, bahkan hair conditioner sekalipun. Body Lotion Serenitree juga menggunakan bahan shea butter loh!
Rangkaian Mitos dan Fakta Shea Butter
Dibalik manfaatnya, shea butter pun memiliki mitos yang beredar. Nah, agar kita tidak termakan mitos-mitos tersebut, yuk kita selidiki fakta-nya!
- Hanya cocok untuk orang berkulit kering
Ini tidak betul ya Serenitree Squad! Bahan alami ini dapat memberikan solusi dan manfaat bagi SEMUA jenis kulit, baik kulit berjerawat dan kulit sensitif (eksim, psoriasis). Oleh sebab itu kalian tidak perlu ragu untuk membeli skincare dengan kandungan ini, terlepas dari jenis kulit yang kalian miliki.
- Menyebabkan kulit semakin berminyak
Ini juga salah satu mitos ya! Justru kandungan ini dapat mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit. Selain itu pun kulit berminyak tetap memerlukan kelembaban loh. Dengan kandungan ini, kelembaban kulit pastinya akan terjaga dengan baik.
- Penyebab timbulnya jerawat
Hal ini tidak benar, justru untuk mencegah munculnya jerawat, bahan ini sangat ampuh! Kita bisa melihat fungsi shea butter yang dapat mengurangi produksi minyak pada kulit kita. Jika level minyak pada kulit terkontrol dengan baik dan kulit selalu lembab, jerawat pun akan takut untuk mampir!
- Hanya berfungsi sebagai pelembab
Seperti yang sudah kita pelajari sebelumnya, shea butter mempunyai segudang manfaat! Itu termasuk: Membantu proses regenerasi sel kulit, menenangkan kulit, mencegah jerawat, melembabkan dan masih banyak lagi!
Alangkah baiknya sebagai konsumen kita harus selalu up to date terhadap informasi seperti ini ya! Serenitree tidak ingin kalian salah mempercayai mitos yang berujung merugikan diri sendiri. Yuk menjadi konsumen bijak!
Amankah Shea Butter Untuk Anak-Anak?
Tidak hanya orang dewasa saja yang butuh skincare. Anak-anak pun harus rutin melakukan perawatan kulit agar tetap sehat! Biasanya skincare dengan kandungan natural lebih aman dan gentle di kulit. Ternyata, selain aman untuk semua jenis kulit, shea butter termasuk salah satu perawatan alternatif alami bagi buah hati loh! Bahan ini dapat melembabkan kulit anak, mencegah ruam popok, serta meredakan iritasi dan peradangan pada kulit. Kita juga tidak perlu cemas karena bahan alami umumnya tidak menyebabkan efek samping negatif. Kulit anak akan semakin sehat dan terjaga dengan pemakaian rutin!
Tetapi satu hal yang perlu kita perhatikan, pemilihan perawatan kulit tetap tidak boleh sembarangan ya! Sebelum membeli, cek kandungan pada label apa saja bahan selain shea butter. Patch test wajib kita lakukan pada anak sebagai bentuk pencegahan. Amannya lagi, pilih produk sesuai dengan batasan usia.
Contohnya seperti body lotion Serenitree dengan kandungan shea butter. Produk lotion Serenitree varian brightening cocok bagi anak berumur 6 tahun keatas dan varian calming bagi anak berumur 3 tahun keatas. Bisa nih menjadi perawatan kulit awal bagi si buah hati. Usahakan untuk membiasakan anak merawat kulit sejak dini untuk membangun kebiasaan baik kedepannya!
Apakah Bahan Natural Lebih Efektif?
Bahan natural seperti shea butter, ekstrak tumbuhan, dan bahan alami lainnya cenderung lebih lambat dalam memberikan hasil yang terlihat pada kulit. Apalagi jika kita bandingkan dengan produk perawatan kulit yang mengandung bahan kimia aktif. Hal ini dikarenakan bahan alami bekerja secara alami dan lembut pada kulit, sementara bahan kimia aktif biasanya memberikan hasil yang lebih cepat karena efeknya lebih kuat dan lebih cepat meresap ke dalam kulit.
Namun, meskipun bahan alami mungkin membutuhkan waktu lebih lama untuk memberikan hasil yang terlihat, penggunaan produk perawatan kulit yang mengandung bahan alami dapat memberikan manfaat jangka panjang. Bahan alami cenderung lebih lembut pada kulit dan dapat membantu mengurangi risiko iritasi atau reaksi alergi, yang dapat terjadi pada kulit sensitif yang rentan terhadap bahan kimia aktif. Selain itu, bahan alami juga cenderung lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan karena tidak mengandung bahan kimia sintetis yang dapat merusak lingkungan.
Kalian mau juga kan mendapatkan manfaat jangka panjang dan berpartisipasi menjaga kesehatan lingkungan? Yuk mulai dari sekarang bersama Serenitree!