Selain kulit kering, kulit berminyak juga merupakan masalah umum yang kita alami setiap harinya. Hal ini bisa terjadi sebab kulit kita memproduksi minyak berlebih dari yang seharusnya! Alhasil bukannya glowing malah tampak kilau berminyak dan muncul jerawat akibat pori-pori tersumbat. Eits tapi tenang aja, kita bisa mengatasinya dengan bantuan skincare dan rutinitas yang tepat!
Pada artikel ini, Serenitree akan membahas bagaimana kita belajar tentang apa penyebab dan cara tepat mengatasi kulit kering. So, make sure to stay tuned, Serenitree Squad!
Apa Penyebab Kulit Berminyak?
Kulit berminyak berawal dari produksi minyak atau sebum yang berlebihan di kulit. Sebum sendiri merupakan minyak alami yang diproduksi oleh kelenjar sebaceous pada kulit kita. Sebetulnya fungsi utama sebum adalah untuk menjaga kelembaban serta melindungi kulit kita dari bakteri.
Namun, segala sesuatu yang berlebihan tidaklah baik! Produksi minyak yang berlebihan dapat berujung pada beberapa masalah yaitu: muncul jerawat, komedo dan kulit menjadi berminyak. Penyebabnya juga tidak hanya dari satu faktor loh. Ini dia beberapa faktor kemungkinan kulit bisa menjadi berminyak:
- Faktor Genetik: Tipe dan jenis kulit kita sedikit banyak berkaitan dengan faktor genetik. Maka itu berbeda-beda, ada yang kering, berminyak maupun kombinasi. Kalau penyebabnya ini agak sedikit sulit kita cegah, tapi tetap bisa kita atasi ya!
- Kondisi hormon: Selain genetik, produksi minyak pun berkaitan dengan perubahan hormonal kita. Contohnya seperti masa pubertas, menstruasi maupun menopause.
- Bahan skincare terlalu keras: Skincare dengan bahan kimia sintetis dapat memicu beberapa reaksi, diantaranya termasuk produksi sebum berlebih dan jerawat.
- Pola makan kurang tepat: Konsumsi makanan yang berlemak atau manis terlalu banyak akan memicu level hormon dan insulin pada tubuh. Alhasil, kulit semakin berminyak dan berjerawat deh!
- Stres: Nah kalau yang ini merupakan akar dari segala penyakit! Stres dapat mempengaruhi keseimbangan hormon kortisol pada tubuh kita. Tentu saja ini bisa menjadi faktor segala masalah kulit.
- Lingkungan: Tinggal di area dengan udara ekstrem (terlalu panas/dingin), apalagi kurangnya perlindungan kulit, bisa menjadi salah satu faktor juga.
Jadi sudah terlihat kan Serenitree Squad, tidak hanya satu saja sumber masalah dari kulit berminyak. Selama kalian mengetahui diagnosa penyebabnya, pasti selalu ada solusi. Selain mengobati, Serenitree menganjurkan beberapa tips untuk pencegahan masalah ini! Yuk simak bersama!
Tips Kulit Berminyak Ala Serenitree
Kunci dari kulit sehat adalah kesehatan tubuh keseluruhan. Oleh sebab itu tips dari Serenitree pun tidak akan jauh-jauh dari kebiasaan baik, pola hidup dan rutinitas perawatan. Berikut adalah cara bagaimana kalian bisa menghindari kulit berminyak:
- Selalu cuci muka setiap pagi, siang, dan malam
Jika rutin mencuci muka dengan air hangat dan facial cleanser yang lembut, segala minyak, kotoran dan bakteri menumpuk akan hilang! Ingat untuk menggunakan air hangat, jangan dengan air bersuhu terlalu panas. Selain dapat memicu produksi minyak yang lebih banyak lagi, kulit juga bisa terbakar loh! Pastikan pula untuk mencuci wajah setiap kali berkeringat atau setelah berolahraga.
- Memilih skincare dengan label “oil free” dan “noncomedogenic”
Tentu saja skincare yang tepat dapat membantu kita memerangi kulit berminyak. Pastikan untuk memilih skincare dengan label “oil free” (tidak mengandung minyak) dan “noncomedogenic” (mencegah timbulnya komedo) ya!
- Gunakan pembersih wajah yang lembut/tanpa SLS dan Paraben
Orang dengan kulit berminyak wajib mencuci wajah setiap hari (3 kali sehari). Namun jangan lupa untuk pilih pembersih wajah yang gentle dan tanpa SLS maupun paraben.
- Rutin menggunakan pelembab
Meskipun jenis kulit berminyak, pelembab merupakan skincare wajib ya! Asalkan kalian gunakan pelembab yang bersifat cepat meresap dan tidak berat.
- Jangan sering menyentuh kulit
Menyentuh wajah secara berlebihan, terlebih lagi dengan tangan kotor akan mengundang berbagai bakteri ke kulit kita. Kalaupun mau memegang wajah atau melakukan perawatan kulit, cuci tangan terlebih dahulu ya!
Bagaimana, mudah kan pencegahannya? Asalkan kita lakukan rutin, dijamin deh kulit akan bebas dari minyak. Ingat Serenitree Squad, usaha kalian pasti akan membuahkan hasil kedepannya!
Apakah Kulit Berminyak Boleh Menggunakan Pelembab?
Banyak yang berpikir jika kulit kita berminyak, pelembab pun sudah tak dibutuhkan. Untuk apa? Bukannya kulit kita pastinya tidak akan kering?
Ternyata pemikiran ini salah ya! Minyak atau sebum hasil produksi kulit bersifat sebagai pelindung kulit kita, bukan untuk menghidrasi. Jadi meskipun terasa berminyak, bukan berarti terhidrasi dengan baik. Hidrasi kulit merupakan suatu proses dimana air diserap oleh lapisan kulit. Tujuannya adalah untuk menjaga kulit agar tetap elastis, kenyal, dan tahan terhadap kerusakan. Kesimpulannya= Kulit berminyak tetap bisa mengalami dehidrasi! Tanpa pelembab, kulit akan rentan terhadap penuaan dini, iritasi, hingga resiko berjerawat.
Sudah bisa terlihat ya seberapa pentingnya peran pelembab pada semua jenis kulit? Hal selanjutnya adalah ketepatan kita memilih pelembab yang cocok. Berbeda tipe pelembab bisa jadi solusi bagi masalah dan jenis kulit berbeda. Nah, untuk kulit berminyak Serenitree menyarankan tipe pelembab bertekstur ringan dan mudah menyerap. Jenis tersebut tidak akan meninggalkan efek “berat” atau lengket setelah pemakaian.
Kandungan pada pelembab juga tidak sembarangan! Bahan yang kita rekomendasikan antara lain: Asam hialuronat, gliserin, ceramide, dan essential oil seperti tea tree oil. Pastikan pula produk tidak mengandung minyak atau komedogenik seperti Wheat Germ Oil dan Acetylated Lanolin. Dengan pelembab yang tepat, kulit kita pun akan senantiasa terhidrasi dengan baik tanpa resiko menyumbat pori-pori maupun memicu produksi minyak deh! Satu poin plus dari itu, kita bisa mengatasi kulit berminyak tanpa takut dehidrasi.
Serenitree Squad apakah ada yang mengalami kulit berminyak juga? Apakah kira-kira akan mencoba tips ala Serenitree ini? Kuncinya adalah rutinitas dan kedisiplinan kita agar masalah kulit minggat. Bersamaan dengan menjalankan tips-tips ini, Serenitree juga sangat menganjurkan kalian untuk konsultasi ke dokter kulit agar permasalahan lebih cepat selesai secara aman. Yuk, menuju kulit lembab dan glowing bersama dengan Serenitree!