Hi, Sereni-Trees! Kembali lagi di sesi acara webinar bersama Serenitree!
Dalam kolaborasi yang menarik antara Tribun Shopping dan Serenitree, telah berlangsung sebuah webinar online yang berfokus pada produk ramah lingkungan dan perawatan tubuh yang berkelanjutan. Webinar ini bertemakan “Eco-Friendly Products & Sustainable Bodycare with Serenitree” dan menampilkan narasumber utama, Sandra Djajadisastra, Founder & CEO Serenitree. Acara ini berlangsung pada hari Jumat, 25 Agustus 2023, pukul 15.00-16.15 melalui platform online Zoom. Pada akhir acara juga terdapat acara giveaway kepada 2 peserta beruntung berupa giftset dari Serenitree. Dengan antusiasme yang tinggi, webinar ini berhasil menarik perhatian sekitar 35-40 peminat yang hadir. Contoh bahwa kesadaran masyarakat akan produk natural dan keberlanjutan semakin berprogres.
Selain berbicara tentang produk natural dan hidup keberlanjutan, Serenitree juga membagikan resep skincare natural berupa toner, scrub wajah dan masker wajah dengan bahan-bahan natural. Peserta yang berminat untuk mengikuti workshop Serenitree x Kertabumi untuk perawatan kulit natural, wajib banget stay tuned di instagram (@serenitree.indonesia) ya!
Bagi yang belum berkesempatan untuk mengikuti webinar online, yuk intip recap dari webinar ini! Siapa tau bisa mendapatkan ilmu lebih tentang dunia skincare natural!
Menjaga Lingkungan dengan Eco-Friendly Bodycare
Webinar ini mengangkat isu penting seputar dampak lingkungan, akibat dari produk-produk perawatan tubuh dan cara untuk menghadapinya dengan solusi yang lebih ramah lingkungan. Mengapa Body Care? Sebab Body Care adalah yang paling sering kita gunakan, setiap orang pastinya akan mandi setiap hari bukan? Produk-produk tersebut akan terbilas dan melalui saluran pembuangan hingga akhirnya terekspos ke ekosistem sekitar. Itulah sebabnya Sandra Djajadisastra berbagi pandangannya tentang produk-produk ramah lingkungan dan mengajak para peserta untuk lebih peduli terhadap dampak lingkungan dari sampah plastik.
Menurut Sandra, produk ramah lingkungan tidak hanya bergantung pada wadah yang bisa kita daur ulang, namun termasuk keseluruhan kandungan dari suatu skincare tersebut. Ini adalah salah satu cara kita untuk melindungi kesehatan lingkungan dan biota sekitar!
Untuk kedepannya, Serenitree akan launch juga skincare dan kosmetik berbasis natural, ditunggu ya!
Statistik Sampah Plastik di Indonesia
Indonesia sendiri menduduki peringkat kedua terbesar di dunia dalam hal produksi sampah plastik. Namun, menurut Sandra, peringkat ini bukan hanya akibat dari jumlah sampah itu sendiri, melainkan oleh kurangnya kesadaran dan pengelolaan yang baik terhadap sampah di seluruh negeri. Terlebih lagi, sekitar 40% sampah berasal dari rumah tangga, seperti makanan dan plastik. Oleh karena itu, langkah pertama yang bisa kita ambil adalah dengan memilah-milah sampah, langkah kecil untuk memilah antara sampah organik dan non-organik. Setelah itu kita bisa mendaur ulang sampah di bank sampah yang tersedia di Indonesia. Serenitree ingin mulai membiasakan kebiasaan ini dengan cara memberikan insentif voucher Rp.25.000,00 untuk setiap 5 kemasan produk Serenitree yang dikirimkan ke Serenitree/Kertabumi loh (Info selengkapnya di website dan instagram Serenitree).
Jadi, tidak hanya bergantung pada komunitas dan pemerintah, Sandra menekankan pentingnya untuk mulai perubahan dari diri sendiri. Barulah ketika sudah tercapai, tugas kita berikutnya adalah menginspirasi dan memberikan contoh kepada orang di sekitar kita untuk lebih peduli terhadap manajemen sampah. Gimana, setuju gak Sereni-Trees sama opini Sandra?
Latar Belakang Serenitree
Dalam webinar ini Sandra juga mengulas tentang Serenitree, merek perawatan tubuh yang ramah lingkungan. Produk-produk Serenitree tidak hanya ramah terhadap lingkungan dari segi wadah recycleable, tetapi juga dari segi kandungan bahan-bahannya. Sandra menjelaskan bahwa Serenitree adalah bagian dari Kertabumi Recycling Center (Social enterprise yang bergerak sebagai platform edukasi pengelolaan sampah) dan bahan-bahan setiap produk pun berasal dari perkebunan legal yang tidak mencemari lingkungan.
Meskipun awalnya Sandra Djajadisastra, founder dan CEO Serenitree, memiliki latar belakang dalam Teknik Industri, namun beliau merasa perlu mengatasi masalah kulit sensitifnya sendiri serta kebutuhan akan produk perawatan tubuh natural. Seiring waktu, beliau mempelajari cara membuat perawatan kulit natural dan mengembangkan pengetahuannya tentang perawatan kulit berbasis botanical (Formula Botanica dan School of Natural Skincare di UK, 2019).
Serenitree sendiri mulai dirintis sejak tahun 2021 dan akhirnya sukses launch pada tahun 2023 setelah melalui proses riset dan pengembangan yang matang. Saat ini terdapat 3 produk Serenitree yakni body wash, body lotion, dan hand cream dengan dua varian yang berbeda untuk berbagai kebutuhan kulit.
Hingga saat ini, peminat Serenitree sudah terbukti dari ratusan produk terjual dari masa launching-nya loh. Kalian sudah coba belum nih, Sereni-Trees?
Mengapa Kita Perlu Mulai Beralih Pada Produk Natural?
Salah satu poin penting yang dibahas dalam webinar ini adalah keuntungan memilih produk perawatan tubuh dengan kandungan bahan alami. Apapun yang kita oles atau gunakan pada tubuh akan masuk dalam peredaran darah. Oleh sebab itu menurut Sandra, penggunaan produk natural memiliki dampak positif pada kulit dan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Produk ini tentu lebih aman dan mampu menjaga keseimbangan kulit dengan lebih baik daripada produk sintetis maupun kimia. Bahan natural umumnya tidak membahayakan bagi penggunanya, bahkan orang berkulit sensitif, anak-anak (Diatas 3 tahun), bumil dan busui juga bisa loh!
Webinar ini diakhiri dengan pesan dari Sandra untuk selalu berfokus pada perawatan kesehatan secara menyeluruh dan penggunaan produk yang tepat. Sehat bagi diri sendiri, pun bagi lingkungan kita. Satu hal yang penting, kesehatan kulit tidak hanya bergantung dari produk skincare itu sendiri namun harus kita lengkapi dengan gaya hidup sehat, pola makan teratur dan olahraga rutin.
Menarik ya webinar kali ini! Lain kali, ikutan yuk, Serenitree Squad. Jangan lupa untuk selalu jaga kesehatan ya, see you later!