Terkadang kehidupan sehari-hari dapat menimbulkan kecemasan serta ketidaknyamanan terhadap kesejahteraan mental kita. Semakin banyak tuntutan, pekerjaan, dan tanggung jawab yang harus kita pikul. Bila kita biarkan tentu akan berujung fatal pada kesehatan mental kita! Walau begitu, Serenitree Squad tenang saja! Banyak hal yang bisa membantu kita rileks dan melupakan sejenak semua problema permasalahan kita. Bisa dari jalan-jalan, menjalani hobi, nonton konser dan lain sebagainya.
Ada lagi loh cara lain untuk meningkatkan mood tanpa perlu keluar uang banyak. Kalian tau gak sih kalau ternyata aroma atau wewangian juga dapat membantu turunkan tingkat kestresan kita? Sederhana sekali kan kelihatannya, menyehatkan pikiran hanya dengan aroma. Penasaran kan!
Pada hari ini Serenitree akan membahas tentang kekuatan dari aroma bagi kesehatan mental loh! Penasaran? Keep reading this article to find out!
Hubungan Antara Wangi dan Kesehatan Mental
Pernahkah kalian mencium suatu wewangian lalu teringat suatu kejadian atau memori? Hal ini bisa terjadi karena sistem limbik pada otak kita. Sistem ini merupakan sebuah sistem saraf yang terlibat dalam berbagai fungsi psikologis, seperti emosi, motivasi maupun ingatan. Inilah kehebatan indra tubuh kita! Suatu aroma dapat mentransportasikan kita ke satu momen spesifik dalam hidup. Menakjubkan bukan?
Dari sini terlihat jelas seberapa besar efek aroma pada suasana hati seseorang. Selain essential oil, Serenitree Squad bisa mendapatkan aroma dari hal seperti Body Wash, Body Lotion, massage oil, diffuser hingga tanaman dan bunga sekalipun. Jika kita rutin memasukkan aroma-aroma menenangkan dalam kehidupan sehari-hari, kadar hormon dan sistem saraf menjadi lebih teratur. Hasilnya kita bisa menjadi lebih rileks deh!
Ternyata me time dan relaksasi tidak sesulit yang kita kira ya? Selagi berfungsi baik, ada bagusnya kita mempergunakan indra kita untuk hal positif! Apalagi jika kita dapat melakukannya sekaligus merawat diri. Sekali dayung beberapa pulau terlampaui!
Perangi Rasa Cemas Dengan Essential Oil
Essential oil ini sudah digunakan sejak beribu-ribu tahun yang lalu! Selain untuk aroma-nya, bahan ini pun memberikan sejuta keajaiban untuk kesehatan kulit. Barulah sejak abad ke-20, bahan ini mulai booming dan digunakan untuk keperluan medis, kecantikan dan lain sebagainya sampai sekarang. Itu sebabnya Serenitree menggunakan essential oil pada semua rangkaian produk skincare. Bahan seperti ini tentu dapat memberikan solusi bagi masalah kesehatan kulit!
Bahan ini juga juara loh dalam meningkatkan mood dan menjaga kesehatan mental kita! Manfaatnya bagi kesejahteraan emosional antara lain:
- Membantu mengurangi tingkat stres dan kecemasan/anxiety
- Meningkatkan fokus dan konsentrasi
- Mengurangi gejala depresi
- Meningkatkan suasana hati dan memperkuat emosi positif
- Meningkatkan kualitas tidur dan mengurangi insomnia
- Mengurangi ketegangan otot dan sakit kepala
Wah, kebayang gak sih seberapa lega dan positifnya pikiran kita jika permasalahan diatas dapat berkurang? Dengan tidur cukup, otot rileks dan pikiran tenang, tubuh kita pun akan terasa lebih enteng serta “plong”. Dengan begitu aktivitas keseharian bisa berjalan lancar dan penyakit pun malas mampir! Bagi kalian yang punya masalah tidur, mudah stres dan cemas, mood, atau sedang mengalami depresi, Serenitree sangat merekomendasikan aroma essential oil!
Jangan menyerah, selalu ada jalan keluar untuk semuanya! Bagaimanapun juga kesehatan mental sama pentingnya dengan kesehatan tubuh kita. Kita rawat yuk sebelum terlambat.
Contoh Essential Oil dan Fungsinya
Kita sudah mengetahui manfaat dari aroma essential oil sendiri untuk kesehatan mental. Bahkan untuk masalah pencernaan atau organ dalam tubuh pun bisa menggunakan kekuatan essential oil. Tapi kalian tau gak masing-masing variasi bahan ini juga mempunyai efek berbeda untuk setiap masalah kulit?
Tidak hanya satu, essential oil mempunyai banyak variasi dengan manfaat yang spesifik untuk setiap jenisnya loh! Serenitree Squad bisa pilih mana yang cocok untuk masalah kalian. Ini adalah beberapa jenis essential oil dalam produk skincare Serenitree.
- Bergamot Fruit Oil: Mengatasi masalah jerawat, mengencangkan pori-pori kulit, menyamarkan noda jerawat, menenangkan iritasi kulit.
- Jasmine Fruit Oil: Meningkatkan kekebalan kulit, menghidrasi kulit, bersifat sebagai antiseptik pada kulit.
- Grapefruit Oil: Bersifat sebagai antibakteri alami, mengatasi permasalahan jerawat, mencegah penuaan dini.
- Lavender Oil: Mengatasi eksim dan masalah kulit kering, melindungi lapisan kulit, mempercepat penyembuhan luka pada kulit.
- Lemongrass Oil: Meningkatkan kekuatan jaringan kulit, bersifat antiseptik.
Jadi, selain bermanfaat bagi kesehatan mental, tentu saja varian essential oil ini Serenitree gunakan untuk alasan tertentu yaitu: Memberikan solusi pada masalah kulit! Kalian bisa dengan mudahnya menemukan bahan-bahan ini pada skincare Body wash, Body Lotion serta Hand Cream kita dan rasakan sendiri manfaatnya!
Tentu akan ada kandungan bahan lain dan produk baru Serenitree kedepannya. Jangan sampai ketinggalan ya!
Apakah Essential Oil Cukup Untuk Menjaga Kesehatan Mental?
Jika ditanya apakah essential oil dan aroma dapat membantu kita jaga kesejahteraan emosional dan kesehatan mental, tentu saja ya! Terlihat jelas dari riset dan bukti nyata manfaat dari bahan natural yang satu ini. Namun, apakah essential oil cukup untuk memerangi perasaan cemas, depresi dan hal negatif lainnya? Hmm.. sepertinya tidak ya! Meskipun tergolong aman dan natural, aroma tidak bisa menjadi pengganti medikasi maupun dukungan terhadap kondisi mental seseorang.
Pikiran manusia termasuk sangat kompleks, setiap orang pun mempunyai level kedewasaan dan masalah berbeda. Oleh karena itu bila Serenitree Squad sedang mempunyai permasalahan mental yang berbeda, kita sangat menyarankan untuk konsultasi ke dokter atau profesionalnya.
Dari situ barulah kita memperbaiki kondisi dengan bantuan essential oil, terapi, aktivitas, menjalankan hubungan sosial positif serta medikasi yang diperlukan! Satu hal yang penting, jangan pernah malu atau minder dengan masalah kesehatan mental. Sama seperti permasalahan kulit, kondisi mental ini tak sepele dan normal terjadi kok! Hanya saja solusinya tak selalu sama. Tinggal pilihan kita saja, mau berubah atau biarkan kondisi menjadi lebih parah. Kalian gak mau dong hal itu terjadi?
So, let’s get better together! Serenitree pastinya akan selalu dukung kalian, jangan lupa untuk tetap semangat!